VISIT CAMPUS (UNiversitas indonesia) 20 Agustus 2024

Admin SMAN 46 JKT Blog 27 August 2024 Leave a reply

MASUK PTN YUUUUUUUUU….BISA YAAAA……BISA DOONG

SMA dan SMK adalah kedua-duanya bentuk pendidikan menengah, tetapi memiliki kualifikasi akademis yang berbeda. SMA lebih fokus pada pendidikan akademis dan mempersiapkan siswa untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi. SMK lebih fokus pada pengembangan keterampilan praktis dan memasuki dunia kerja.

Dasar pemikiran bahwa SMA lebih fokus pada akademis dan mempersiapkan siswa untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi ini lah yang membawa kita berkunjung ke Kampus Universitas Indonesia, tidak jauh dari jakarta , hanya di Depok namun perjalanan ini membawa harapan besar untuk kita menjadi orang-orang hebat, dari mimpi yang diwujudkan dengan menjadi tamu hingga kemudian menjadi rumah bagi anak-anak didik kami SMAN 46 Jakarta.
Naif memang jika berharap 314 anak ku sayang masuk UI semua namun paling tidak mereka tau dan memompa semangat bahwa masuk PTN akan meluruskan jalan menuju masa depan yang lebih baik, bahwa masuk PTN adalah sesuatu yang harus diperjuangkan selama sisa pembelajaran di kelas XII ini, Bahwa masuk PTN adalah kebanggaan dan Anugrah yang harus diperjuangkan.

Perjalanan Visit Campus

Merupakan program Humas yang diwujudkan dengan pembentukan panitia guru, Alhamdulillah guru-guru kami penuh antusias menjalankan program ini, sayangnya kami tidak dapat lebih jauh lagi misalnya menuju ITB di Bandung atau UGM di Yogya. Namun tetap kami bersyukur bisa menjalankan proram ini berkat dukungan kepala sekolah, komite, para wakil dan seluruh guru serta dukungan orang tua kami yang selalu mendukung dan membersamai kami dalam setip kegiatan

Singkat cerita sampailah kami di lapangan Rotunda dengan 11 bus yang mengangkut kami dari sekolah.

Jeprat jepret, jeprat jepret foto-foto dulu kita berlatarbelakang gedung rektorat UI yang selalu jadi icon wisudawan, kemudian siswa dan guru pendamping menuju ke jurusan masing-masing, yaitu Fakultas teknik, Mipa, dan Fisip.

Kami diterima dengan baik oleh masing-masing fakultas, anak-anak antusias mendengarkan penjelasan mengenai apa dan bagaimana masuk jurusan-jurusan di tiap fakultas, anak-anak juga antusia mengajukan pertanyaan-pertanyaan.

Acara selesai kami bertukar cendera mata, foto-foto lagi.

Kami pulang dengan membewa harapan dan semangat baru semoga bisa tembus masuk PTN, kami semua bergumul dengan mimpi-mimpi kami untuk masa depan.

Semoga apa yang menjadi impian anak-anak  ku sayang dapat terwujud

Semangat yoooo

Bisa yuuu

Masuk PTN Bisaaa dooong

Jakarta, Agustus 2024

Nur Fatehanny


Leave a Reply

Your email address will not be published.